jestv.id
Daerah

Kapolda Banten Audiensi Dengan Aliansi BEM Untuk Sukseskan Vaksinasi Mahasiswa

SERANG, JESTV.ID – Dalam rangka mensukseskan akselerasi vaksinasi, Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Banten kunjungi Mapolda Banten, Senin (09/08/2021).

Kedatangan Aliansi BEM ke Polda Banten disambut langsung oleh Kapolda Banten Irjen Pol Dr. Rudy Heriyanto di ruang kerjanya yang didampingi oleh Dir Intelkam Polda Banten, Dir Binmas Polda Banten, Kabid Dokkes Polda Banten dan Kabid Humas Polda Banten

Dalam sambutannya, Kapolda Banten Irjen Pol Dr. Rudy Heriyanto mengucapkan terimakasih atas kunjungan Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) ke Mapolda Banten.

“Hari ini saya menerima kunjungan dari Aliansi BEM Banten. Saya berterimakasih karena adik-adik dari Aliansi BEM Banten sudah mau bersilaturahmi ke Polda Banten,” ujar Rudy Heriyanto.

Ia juga mengatakan jika kunjungan ini tujuannya untuk meningkatkan sinergitas dan merajut silaturahmi antara Polda Banten dan mahasiswa.

Terakhir Rudy Heriyanto juga mengajak Aliansi BEM Banten untuk mensukseskan program vaksinasi merdeka.

“Saya berharap adik-adik mahasiswa mendukung kebijakan pemerintah dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 dan semangat untuk mengikuti vaksinisasi yang tujuannya untuk menekan penyebaran Covid-19 agar pandemi ini segera berakhir,” tandasnya. (Red)

Related posts

KATAR Kabupaten Tangerang Gelar Halal BI Halal, di Bumbui Dengan Kampanye Terselubung

admin

167 Warga Masyarakat Desa Lebak Tipar Ikuti Vaksinasi Covid-19 Yang di Gelar Polsek Cilograng Polres Lebak

admin

Danrem 061/SK Menghadiri Maulid Rasulullah SAW, Berpesan Bahwa Peran SertaTokoh Ulama Sangat Penting Untuk Mengingat Perjuangan Para Ulama di Negara ini

admin