jestv.id
Daerah

Pesta Demokrasi Warga RW.007 Puri Pasundan 1, Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang Akan Gelar Pemilihan Ketua RW

JESTV.ID, TANGERANG – Pemilihan umum Presiden dan Wakil Presiden, beserta Anggota legistalif daerah tingkat nasional, tingkat provinsi, dan tingkat kabupaten, serta pemilihan Kepala Daerah telah selesai digelar. Bagi warga Perumahan Puri Pasundan 1 Desa Pangadegan, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, kembali akan mengadakan pesta demokrasi yang merupakan hajat warga setempat untuk memilih pemimpin di lingkungannya. Pemilihan Ketua Rukun Warga (RW) 007 periode 2025-2028, yang rencana akan digelar pada hari Minggu, 23 Februari 2025.

Adalah Sarbani, salah satu warga Perumahan Puri Pasundan 1, yang juga selaku Anggota dan Pengurus Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Pangadegan, sebagaimana telah dikonfirmasi awak media jestv.id, Kamis 30 Januari 2025 melalui pesan pendek menyampaikan penjelasannya, membenarkan bahwa akan digelarnya pemilihan Ketua RW di wilyahnya. Menurutnya, panitia pemilihan Ketua RW telah terbentuk sesuai hasil musyawarah warga, yang berperan sebagai Ketua Panitia Pemilihan Ketua RW adalah Jumedi, salah satu dari tujuh orang anggota panitia, yang merupakan warga setempat. Pendaftaran kontestan pemilihan Ketua RW. 007 juga telah berajalan mulai tanggal 26 Januari 2025 hingga tanggal 2 Februari 2025. Pemilihan Ketua RW. 007 rencana akan diselanggarakan pada tanggal 23 Februari 2025.

Sarbani juga menyampaikan pesan dan saran kepada Ketua Panitia Pemilihan RW 007, agar didalam proses pemilihan Ketua RW ini, berjalan dengan transparan jujur dan adil, dan bersikap independen, menghindarkan tekanan dari pihak manapun sehingga hasilnya siapapun yang terpilih benar-benar terpacaya, dapat membawa perubahan dalam pembangunan terutama dalam hal infrastruktur dan memberikan rasa nyaman kepada masyarakat dilingkungan.

Dalam keterangan terpisah kepada awak jestv.id melalui pesan singkat media sosial, Ketua RT. 3 RW. 007, Ngadino, juga membenarkan adanya rencana pemilihan RW tersebut. Panitia pemilihan juga sudah terbentuk dengan Ketua Panitianya Jumedi, warga setempat. Menurutnya, pemilihan Ketua RW ini sangat bagus untuk perkembangan dan kemajuan RW. 007, dan berpesan kepada warga untuk memilih pemimpin yang amanah, bisa merangkul semua kalangan, dan tidak mementingkan diri sendiri atau kelompoknya.

Hal senada juga dijelaskan oleh Teguh, warga RT. 03 RW. 007, selaku salah satu tokoh Masyarakat dan pengurus RW. 007, yang membenarkan adanya pemilihan Ketua RW 007. Menurutnya, Kepanitian sudah terbentuk melalui musyawarah mufakat dari semua perwakilan dan pengurus RT-RT yang ada di RW. 007, Ketua Panitia Jumedi dari perwakilan RT. 002 RW. 007. Pemilihan final akan diadakan pada hari Minggu 23 Februari 2025. Pendapatnya secara pribadi, masyarakat sangat antusias, gembira dan hiruk pikuk menyambut pesta demokrasi kecil dan melalui forum ini masyarakat bisa belajar untuk mendorong, mengajukan, dan memilih calon dari masing-masing pimpinan yang dicalonkan untuk membawa perubahan yang lebih baik di RW. 007 khususnya.

Dikonfirmasi kepada Jumedi, yang disebut-sebut sebagai Ketua Panitia Pemilihan Ketua RW, pihaknya, membenarkan bahwa dirinya adalah selaku Ketua Panitia pemilihan tersebut, berdasarkan kesepakatan dan musyawarah panitia. Atas nama warga setempat dan Ketua Panitia menyampaikan rasa terima kasihnya kepada media jestv.id yang telah berkenan ambil bagian dari proses pemilihan Ketua RW. 007 ini. Tambahnya, bahwa tahapan-tahapan pemilihan RW. 007 saat ini sedang berjalan tahapan pendaftaran calon/bakal calon RW 007, yang akan ditutup pendaftarannya pada tgl 2 Februari 2025. Rencana pelaksanaan pemilihan RW pada tgl. 23 Februari 2025. Harapannya sebagai Ketua Panitia, semoga pemilihan RW ini berjalan jurdil, dan luber. Pihaknya mengajak semua stakeholder yang ada diwilayahnya untuk menciptakan suasana pemilihan RW. 007 dengan senang gembira, adil dan berintegritas, serta bersinergi dengan panitia.

Selaku Ketua RW. 007, Indra Saputra, memberikan konfirmasinya kepada awak media jestv.id melalui pesan singkatnya, pihaknya membenarkan rencana pemilihan Ketua RW. 007 tersebut, dan menurutnya telah terbentuk panitia pemilihan RW yang telah disahkan oleh Ketua RW, yang diketuai oleh Jumedi. Terkait dengan hari pelaksanaannya, Indra menyampaikan bahwa belum ada ketentuan, karena masih menunggu pendaftaran calon RW selesai. Pihaknya, sangat mendukung dengan adanya pemilihan RW ini, agar warga dapat memilih Ketua RW secara demokrasi.

Rencana penyelenggaran pemilihan Ketua RW. 007 dan unsur Kepanitian Pemilihan Ketua RW. 007 ini telah dilaporkan kepada pihak kelembagaan desa Pangadegan, antara lain Ketua BPD Desa Pangadegan, kepada Kepala Dusun setempat, dan juga kepada Kepala Desa Pangadegan.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi dari para pihak, terkait bacalon/calon RW yang telah mendaftarkan kepada Panitia tersebut. (/Red-SMY).

Related posts

Diduga PTPN VIII Cisalak Baru Serobot dan Rusak Lahan Milik Warga

admin

Jelang Pilkades, Bag Log dan Si Propam Polres Lebak Polda Banten Cek Kesiapan Perlengkapan Personil

admin

Kapolres Lebak Hadiri Rapat Koordinasi Tim Wasdin Pemda Lebak di Aula Multatuli

admin