jestv.id
Daerah

Polsek Curugbitung Polres Lebak Gelar “Jum’at Curhat” Dengar Keluhan dan Aduan Masyarakat Bareng Kapolsek

JESTV.ID, LEBAK – Guna mendengarkan segala keluhan, aduan serta curhatan dari warga masyarakat, Kapolsek Curugbitung Polres Lebak Gelar “JUM’AT CURHAT” Bareng Kapolsek Curugbitung di Mapolsek Curugbitug, Kecamatan Curugbitung, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Jum’at (06/10/2023).

Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Curugbitung IPTU Hendro Bahar, S.H didampingi Kaspkt AIPDA Taufik Firman dan Bhabinkamtibmas BRIPKA Dahlan Wijaya, S.H bertemu para pelajar SMAN 1 Curugbitung.

Menurut Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, S.I.K melalui Kapolsek Curugbitung IPTU Hendro Bahar, S.H mengatakan, “Hari ini Polsek Curugbitung kembali menggelar Jum’at Curhat di Mapolsek Curugbitug untuk mendengarkan segala keluhan, aduan dan curhatan warga masyarakat,” ujarnya.

Lebih lanjut Kapolsek menjelaskan “Saya bersama personil Polsek Curugbitung hari ini bertemu langsung dengan para pelajar yang ada di Kecamatan Curugbitung guna antisipasi kenakalan remaja yang marak terjadi oleh para pelajar,” jelas Hendro.

Kenakalan remaja yang sering ditemukan diantaranya tawuran sesama pelajar, merokok, mabuk-mabukan, hingga menggunakan narkoba dan sering ditemukannya para pelajar yang melakukan aksi balap liar.

“Untuk antisipasi semua itu saya bersama personil Polsek Curugbitung mengambil langkah cepat dengan mengajak curhat para pelajar memberikan bahaya dari kenakalan remaja hingga menghimbau kepada para pelajar tentang aturan berkendara yang baik sesuai dengan aturan,” tegasnya.

“Jum’at Curhat” bareng Kapolda, Kapolres maupun Kapolsek adalah program Quick Wins Kapolri yang tujuannya agar Polri bisa lebih dekat lagi dengan masyarakat dan masyarakat bisa merasakan kehadiran Polri.

“Keluhan maupun masukan dari para pelajar pun kami dari Polsek Curugbitung akan menindaklanjuti dan kamipun dari Polsek Curugbitung mengajak kepada seluruh komponen pelajar untuk bersama-sama Polri menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan,” lanjut Kapolsek.

“Diharapkan dengan hadirnya Polri di tengah-tengah pelajar akan bisa memberikan rasa aman dan nyaman serta para pelajar juga merasakan betul kehadiran Polri dan semoga pelajar pun benar-benar bisa merasa terayomi dari segala aspek,” tutup Hendro. (YANTO)

Related posts

Tupoksi Bhabinkamtibmas Polsek Warunggunung Polres Lebak Giat Tatap Muka Dengan Perangkat Desa

admin

Satu Unit Mobil dan Ratusan Botol Miras Berhasil Di Amankan Sat Reskrim Polres Lebak Polda Banten

admin

Polsek Warunggunung Polres Lebak Melaksanakan Vaksin di Desa Padasuka Kecamatan Warunggunung

admin