JESTV. ID, Kota Bogor – Dalam rangka menumbuhkan kepedulian terhadap sesama di dalam bulan Suci Ramadhan ORMAS GIBAS SEKTOR BOGOR UTARA beserta warga masyarakat pada Minggu, 16 Maret 2025 mengadakan bakti sosial di Mushollah As-Salam yg terletak di Kampung Ciheuleut RT 001 RW 006 Kelurahan Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.
Ketua GIBAS Sektor Bogor Utara Kang Dede Rian Rahayu ( Aong) mengatakan kegiatan bakti sosial merupakan program rutin tahunan Ormas GIBAS di bulan Ramadhan sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap sesama. Kegiatan ini mengangkat tema “Tebar kepedulian meraih keberkahan di bulan suci Ramadhan”.
“Kegiatan ini diberi nama GIBAS Grebek Mushollah di Bulan Suci Ramadhan diisi dengan pemberian bantuan dana hibah untuk Mushollah As-Salam, Bebersih Mushollah dan santunan untuk anak yatim piatu dan pembagian takjil, cek kesehatan gratis Sebagai bentuk wujud kepedulian dan memuliakan anak yatim,” ujar Laila Senin (16/3/2025).
Ia menambahkan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai amaliyah di bulan suci Ramadhan dengan tujuan menumbuhkan sikap kepedulian dan mempererat tali persaudaraan.
Dengan berinteraksi langsung di panti asuhan, siswa yang ikut dalam kegiatan ini akan memiliki kepekaan sosial dan saling menyayangi sesama.
“Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan rasa syukur dan ketakwaan kita kepada Allah swt,” katanya mengakhiri. (Hepi)